Memilih air biasa
untuk mengatasi rambut berminyak anda harus menghindari mencuci rambut dengan air hangat, karena air hangat bisa membuka kutikula rambut dan membuat minyak lebih mudah keluar. Pemilihan air yang benar dan baik adalah menggunakan air dingin bukan air es. Jika air es digunakan, akan berdampak buruk bagi kesehatan rambut. Jadi gunakan air biasa, untuk mengatasi rambut berminyak.
Keramas setiap hari
Ternyata keramas setiap hari mampu mengatasi rambut anda yang berminyak. Perlu anda ketahui sebelum keramas pastikan anda menggunakan shampoo yang ringan khusus rambut berminyak atau yang mengandung ph netral. Jangan lupa juga menyesuaikan jumlah shampoo dengan ketebalan rambut anda. Perlu diingat pula jika anda keramas jangan terlalu banyak busanya yang mengakibatkan rusaknya rambut anda.
Kondisioner di ujung rambut
Gunakan kondisioner namun tidak setiap hari. Untuk anda yang sering menggunakan hair dryer atau alat catok, sebaiknya pakai kondisioner dua hari sekali. Bagi anda yang jarang menggunaka alat catok atau semacamnya bisa gunakan kondisioner tiga hari sekali. Mengoleskan kondisioner juga ada tahapnya mulai dari bawah telinga sampai ujung rambut. Jangan dari kulit kepala anda, pemilihan kondisioner harus diperhatikan.
Pergunakan siasati menyisir
Ketika menyisir rambut, minyak di kulit kepala akan menyebar ke seluruh bagian rambut. Apalagi jika kita menggunakan sisir bergigi rapat. Akibatnya, rambut malah akan semakin lepek. Sebaiknya anda jangan menggunakan sisir bergigi rapat, namun gunakanlah sisir bergigi jarang. Yang dapat mengurangi penyebaran minyak di kepala anda.
Perhatikan jarak hair dryer
Pemilihan hair dryer dengan temperatur rendah dapat mengatasi rambut berminyak dan jangan lupa anda mengatur jarak kira-kira 15 cm dari rambut. Jangan biarkan juga hair dryer berada di area yang sama lebih dari 15 detik, karena udara panas yang berasal dari hair dryer menstimulus kelenjar minyak di kulit kepala. Namun, untuk lebih baiknya hindari hair dryer dan lakukan pengeringan dengan alami seperti dengan handuk. Tentu tidak akan berdampak buruk.
Perasan air lemon
Perasaan air lemon ternyata bukan hanya bagus untuk penghilang ketome, tetapi perasan air lemon juga bisa mengangkat kelebihan minyak pada kulit kepala anda. Caranya cukup mudah anda tinggal membelah lemon menjadi dadu kemudian diusapkan air perasan buah lemon di kulit kepala, lalu diamkan selama 15 menit. Setelah itu bilas menggunakan air dingin dan dilanjutkan dengan keramas. Lakukan seminggu 2 kali sebelum keramas, niscaya rambut berminyak anda berkurang secara bertahap.
Manfaatkan bedak
Bedak yang selama ini kita kenal bukan hanya untuk wajah atau badan loh, tetapi bisa juga untuk mengatasi rambut yang berminyak. Anda hanya menaburkan bedak bayi pada telapak tangan, kemudian gosok-gosokan sebentar sampai tidak terlalu putih. Setelah itu anda bisa mengusapkan secara merata pada bagian rambut yang terasa sangat berminyak, terutama yang berada dekat kulit kepala. Bungkus kepala dengan handuk dan tunggu, anda bisa membilasnya atau membiarkannya seharian untuk meresapnya minyak di kepala anda.
Untuk mendapatkan rambut yang tidak berminyak anda harus melakukannya dengan optimal, namun untuk mengatasinya pun butuh perjuangan. Selamat mencoba di rumah.
No comments:
Post a Comment